MotoGP Argentina: Seru di awal, membosankan di akhir (juaranya pasti Marquez lagi!)

image

Mazbro n mbaksis, saat lampu start padam, dan race dimulai, Lorenzo langsung melejit ke depan dan memimpin Gran Premio de la Republica Argentina, dan setelah beberapa kali dogfight dengan Pedrosa, Lorenzo memimpin diikuti Iannone, Dovisioso, Rossi, sementara Marquez dan Pedrosa tercecer di urutan 5 dan 6.

Lap ke 3 pertarungan semakin seru memperebutkan posisi 2 sampai 5 antara Rossi,  Marquez, Iannone, Bradl yang akhirnya posisi 2 diambil Marquez pada akhir lap ketiga, seruuuuuu!!!
Lap ke 4 Rossi melebar dan diovertake Bradl sementara Marquez mengejar Lorenzo dan Pedrosa naik ke posisi 5 mengejar Bradl.
Lap ke 6 Marquez semakin mendekati Lorenzo, soooo mepet!! Kayanya Lorenzo bakalan kena nih, sementara Pedrosa naik ke posisi 4 setelah melewati Bradl, mengejar Iannone dan berhasil pada lap ke 8 sementara Rossi drop ke posisi 6!!
Jadi posisinya Lorenzo-Marquez-Pedrosa sampai dengan lap ke 9. Kemungkinan Marquez mencoba menghemat ban dan mencoba attack pada lap-lap akhir, terbukti sampai lap ke 13 dan mencetak lap time tercepat, tetap tidak mau menyalip Lorenzo,  walaupun MR tahu kalau Marquez mau pasti bisa.
Tuh bener kan di lap ke 16 Marquez mengovertake Lorenzo!! Just like a snap bro dan langsung menjauh, ediyan tenan arek iki!! Yamaha M1 seperti ga ada apa-apanya!! Tinggal Pedrosa, apakah bisa juga mengovertake Lorenzo.

image

Pada lap ke 24 posisi Pedrosa sudah tinggal sejengkal dari Lorenzo dannnn berhasil!!! Apakah Pedrosa bakal menyusul Marquez dengan 1 lap tersisa? Ternyata tidak mazbro, karena memang jumlah lap yang tidak memungkinkan, coba kalau masih 3 lap, ada kemungkinan Marquez vs Pedrosa. 
Ok mazbro n mbaksis, waktunya tidur nih, besok pagi masuk kerja soalnya 😀

3 responses to “MotoGP Argentina: Seru di awal, membosankan di akhir (juaranya pasti Marquez lagi!)

Leave a comment