Fitur dan harga Yamaha GEAR 125, Honda BeAT wajib waspada!

Fitur dan harga Yamaha GEAR 125 motorrio.com – Segmen matic entry level memang pantas dibilang sebagai pasar yang berdarah-darah karena memang di segmen inilah yang paling banyak menghasilkan cuan alias keuntungan bagi produsen motor di Indonesia.

Salah satu yang dijadikan patokan utama oleh konsumen saat ini ternyata bukan lagi ke performa, tapi lebih ke fitur yang fungsional bagi pengendaranya. Contoh fitur charger gadget yang sekarang ada di beberapa matic kelas sampai dengan 150cc, karena memang gadget adalah hal penting yang jika kehabisan daya bakal bikin pusing total.

Nah fitur ini sudah tersemat di matic Yamaha terbaru, GEAR 125 yang dalam hal fitur ini menyamai kompetitor utamanya, Honda BeAT yang juga memilki fitur ini. Namun ada yang unik adalah salag satu aksesoris yang disediakan Yamaha, yaitu foot peg alias pijakan kaki depan pengendara, jadi teringat pijakan kaki modifikasi anak club matic yang biasa dipasang di bawah kaki bagian depan.

Selain charger, fitur lain adalah Answer Back System serta Start Stop System yang hanya ada di varian S Version. Yamaha merilis GEAR 125 dalam dua versi, yaitu Standard Version dan S Version sebagai tipe tertinggi. Secara kasat mata perbedaan keduanya hampir tidak ada – selain fitur diatas – hanya di komponen aki saja, dimana Standard Version battery atau akinya 12V 3,2 Ah, sedangkan S Version 12V 5,3 Ah, tentunya untuk memenuhi kelistrikan extra fitur ABS dan SSS.

Yamaha GEAR 125 S-Version hadir dalam dua pilihan warna, Prestige Silver dan Matte Red. Sedangkan tipe standard hadir dalam 5 pilihan warna menarik, yaitu Matte Silver, Metallic Grey, Metallic Red, Metallic White, and Matte Greenish.

Sedangkan harga Yamaha GEAR 125 dipatok OTR Jakarta Rp. 17.350.000 untuk S Version dan 16.750.000 untuk Standard Version. Kalau MR calon pemilik GEAR 125, pastinya bakal memilih S Version, beda cuma 600 ribu tapi dapat fitur lebih komplit!!

Advertisement

Leave a Reply

Please log in using one of these methods to post your comment:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s