Aprilia RS4 250, pantes ngga??

image

Mazbro n mbaksis, demam motor 250cc tampaknya ngga akan berakhir dengan segera, apalagi semakin banyak pabrikan yang kepingin merasakan lezatnya kue penjualan kelas paling laris ini. Sebenarnya apa sih yang menarik dari kelas 250cc ini?
Kalau menurut analisa koplak MR sih,  ada beberapa hal:
1. Perawakan sudah mirip moge, apalagi yang 2 atau bahkan 4 silinder
2. Tenaga yang dimuntahkan masih cukup bisa dijinakkan oleh rider pemula,  yang nantinya akan mengendarai moge
3. Model terbaru yang sudah cakep dan ngga keliatan seperti motor 250cc, apalagi yang multiple cylinder
4. Harga yang jauh lebih murah dibandingkan membeli moge, kisatan 40-60 jutaan kalo di Indonesia
Nah….dari 4 point itu, untuk kawasan Asia, Indonesia utamanya, mungkin point ke 4 yang jadi pertimbangan utama, karena.memang secara pendapatan masyarakat secara rata-rata, yang bisa dijangkau dan terbeli adalah kisaran 40-60 jutaan itu, selain poin 1-3.
Kalau di Eropa dan Amerika, kemungkinan yang jadi pertimbangan utama adalah nomor 2. Kenapa, karena di sana ada aturan pemberian SIM dengan sistem berjenjang menurut kubikasi motornya, dan 250cc masih termasuk kategori learnel legal, dalam arti bisa dipakai oleh pemilik SIM walaupun masih newbie. Setelah memegang beberapa waktu, baru naik ke kubikasi yang lebih gede, dan ditunjang aturan yang jelas dan tegas.
Balik ke topik, Aprilia, seperti sudah dirender diatas by Motoroids, diperkirakan akan mengeluarkan motor 250cc pengganti RSW250 2 tak yang sudah ngga diproduksi lagi. Melihat model fairing, headlight dan buritannya, semakin jelas kalau garis desain yang dicomot adalah RS4 125, dimana RS4 125 adalah versi mini dari RS4 1000cc yang sempat menjuarai ajang World Superbike. Plus RS4 125 yang mencetak penjualan yang cukup bagus dibanding kompetitornya.
Nama besar Aprilia, ditunjang tampilan garang, dan mesin hebat tpaknya cukup rasional jika Aprilia meluncurkan RS4 250. Namun harga, seperti produk Italia lainnya diatas merk Jepang. So apakah Aprilia akan merealisasikan hal ini??? Layak ditunggu….

7 responses to “Aprilia RS4 250, pantes ngga??

  1. wah bisa2 motor 250 jdi mainstream

    ————————————–
    Tentang Suzuki GSR 750

    Dahsyatnya Suzuki GSR 750

    Like

Leave a comment