Nih dia….Honda Vario Techno 150, mulai 19,9-20,050jt

image

Mazbro n mbaksis, akhirnya dilaunching juga hari ini sang Vario 150. Dan seperti spyshot (ato bukan ya, abis jelas banget sih 😀 ) Dalam balutan kosmetik minimalis mewah, Vario 150 tampak sadis dan berkarakter!!

image

Coba kita pantengin foto diatas, dengan balutan warna hitam dan garis desain sharp style, mengingatkan MR akan pesawat tempur Stealth, misterius dan sadis!! Beda lagi saat kita lihat foto Vario 150 dalam balutan warna merah, tampak aura minimalis namun mewahnya.

image

Apalagi dengan desain headlight dengan LED yang sekilas mirip desain headlight PCX150 yang mewah, semakin menambah aura mewahnya. Ditambah lagi fitur ISS , Answer Back System, ban tubeless dan bagasi U-box 18 liter ….wesss…. perfecto!!

image

AHM menyediakan lima warna pilihan, yaitu dua warna bertema Monotone Exclusive dan Sporty. Untuk seri Exclusive ada Exclusive Matte Black dan Exclusive Pearl White. Sementara untuk warna
sporty ada Titanium Black, Sonic White Blue, dan Bionic Red. Josss nya lagi, AHM juga menyediakan paket accessories seperti Advantech dan paket Premium.

image

Hmmm…..tinggal sesi tes ridenya seperti apa nih, apakah senyaman PCX150, dan lincah seperti Vario 125? Semoga MR kebagian sesi tes ride oleh MPM di Jatim yah!!

image

image

Berikut Spesifikasi Teknis dari Vario 150:

Nama : Honda Vario 150
Panjang x lebar x tinggi : 1.921 x 683 x 1096 mm
Jarak Sumbu roda : 1.280 mm
Ground Clearance : 135 mm
Berat Kosong : 109 kg
Tipe Mesin : 4 langkah SOHC, Pendingin Cairan
Diameter x Langkah : 57,3 x 57,9 mm
Perbandingan Kompresi 10,6 : 1
Daya Maksimum : 9,3 kW @8500 rpm
Torsi Maksimum : 12,8 Nm @ 5000 rpm
Kopling : Otomatis, sentrifugal tipe kering
Starter : pedal dan elektrik
Sistem Bahan bakar : PGM FI Injeksi
kapasitas Tangki BBM : 5,5 liter
Kapasitas Box bagasi : 18 liter
kapasitas minyak pelumas : 0,8 liter pergantian periodik
Transmisi : automatic, V-Matic
Sistem pengapian : full transistorized, batterai
Tipe Rangka : Backbone
suspensi depan : teleskopik
suspensi belakang : lengan ayun shock breaker tunggal
Ukuran Ban depan : 80/90/14 TUBELESS
Ukuran Ban belakang : 90/90/14 TUBELES
ISS : tersedia

Sumber: tmcblog dan IWB

MR Contact
Email : motorrioblog@gmail.com
Google+ : motorrio
You tube : motorrio rio
Other blog : bikesandcarsworld.wordpress.com

21 responses to “Nih dia….Honda Vario Techno 150, mulai 19,9-20,050jt

  1. inden matte black mas rio….kasih garnish silver plus emas bawaan….jossss

    Like

  2. Mayan harganya

    Ikan Transparan Itu Namanya GLASS EEL…!!! – http://wp.me/p3RQvE-3oE

    Like

  3. motor gaol 😀

    ————————————–
    Tentang Exhuast Wrap

    Pasang Exhaust Wrap. Kain Pembungkus Knalpot

    Like

Leave a comment